Lalu apakah Dhani mengucapkan selamat kepada mantan istrinya tersebut? Saat di temui di Kebon Jeruk Jakarta Selatan Rabu, (28/1) kemarin, Dhani sempat menjawab pertanyaan tersebut. Seperti yang telah dilansir oleh KapanLagi.com (29/1) ia mengaku sudah tak pernah mengucapkan selamat ulang tahun untuk Maia.
Terlebih lagi Dhani memberikan pernyataan bahwa ia sudah sepenuhnya move on dari masa lalunya. Dari kartu ucapan yang dituliskan oleh ketiga jagoannya untuk Maia tersirat keinginan agar Dhani dan Maia rujuk. Dhani pun menyinggung perihal ini.
"Namanya anak kecil mendambakan suatu yang sempurna, dunia tuh ga ada yg sempurna. Bersama Maia perfect, tapi kan nyatanya nggak perfect," jelasnya.
Saat ditanya lebih jauh tentang mana yang lebih baik Dhani pun berkata, "Menurut saya sekarang ya lebih perfect Mulan. Kalau dulu Maia". Well, Ladies setuju dengan Dhani nggak sih? (sumber:kapanlagi.com)